Samarinda, HIMAHI | Dalam rangka memperingati dies natalies lembaga Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional (HIMAHI) Universitas Mulawarman yang ke-21, pengurus HIMAHI mengadakan acara "HIMAHI FOR ALL" beriringan dengan HI3N (Nongkrong, Ngemil, Ngobrol) pada hari minggu (16/10/22) bertempatkan di D'Puncak Caffe , Samarinda.
Acara ini di awali dengan sambutan sambutan dari Ketua HIMAHI dan Ketua Panitia Acara. Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng secara simbolis oleh Badan Pengurus Harian (BPH) Inti HIMAHI sebagai rasa syukur atas pencapaian yang sudah dicapai dan yang akan diraih kedepannya. Acara ini juga diisi dengan penampilan hiburan dari para talent yang berasal dari HI SHOWCASE yang merupakan salah satu program kerja MINBAK. Kami juga melaksanakan beberapa GAME dimana semua orang yang menghadiri acara ini bisa ikut bepartisipasi baik demissioner maupun pengurus agar dapat berinteraksi dengan santai dan memperat hubungan satu sama lain.
Acara diakhiri oleh MC dengan jargon bersama para pengurus HIMAHI dan juga tepuk tangan apresiasi tamu undangan sebagai Wujud dari solidaritas dan kebersamaan di lembaga ini. Semoga di ulang tahun yang ke-21 ini HIMAHI dapat terus memberikan manfaat kepada seluruh masyarakat, dan juga semakin berjaya mengharumkan nama Universitas Mulawarman.
#HIMAHI #PrideInUnity #SOSDAN #HARLEM #MINBAK