Berita Web Webinar#7

webminar7

Berita Web Webinar#7

Kegiatan Alumni Talks : Prospek dan Tantangan Lulusan HI UNMUL; Tips dan Tricks yang diselenggarakan pada Jumat, tanggal 09 November 2020 melalui media daring memiliki tujuan untuk memberikan motivasi kepada para mahasiswa dan membangun rasa percaya diri kepada mahasiswa yang belum menyelesaikan studinya. Selain itu dibangunnya suatu sinergi yang positif dari para alumni dalam memberikan sumbangan berupa apapun; baik berupa saran, pemikiran dan koneksi ke berbagai relasi sehingga memungkinkan melakukan kerjasama dengan lembaga mitra pada berbagai institusi baik goverments maupun non goverments

Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Program Studi Ilnu Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman. Kegiatan diawali oleh Wakil Dekan 1 yang berkenan untuk memberi sambutan dan membuka acara, kemudian acara Serial Webinar#7 dipandu oleh Wuri Handayani Putri Sutoro, S.Sos., M.Pd (alumni 2004 dan Ketua IKA HI UNMUL) sebagai moderator serta paparan materi yang dibawakan oleh narasumber Andini Fitriliah, S.Sos (angkatan 2001) Sekretaris Kedua, Kepala Fungsi Protokol & Konsuler KJRI Mumbai, Faruq Zamzani, S.Sos (angkatan 2002) Pemred Kaltim Post, Firstyarinda Valentina Indraswari, S.Sos, M.Si (angkatan 2003) Dosen HI FISIP Universitas Brawijaya, Duwi Pratiwi, S.Sos, MA (angkatan 2008) Tenaga Ahli, Dirjen Ketenagalistrikan (Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral-RI (KESDM), Satria Dwi Jayanto, S.IP (angkatan 2007), Analis Keimigrasian Ahli Pertama, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Nunukan, serta ditutup dengan penyerahan sertifikat narasumber secara virtual oleh KPS-HI UNMUL.

pembicara

Kegiatan ini berlangsung selama tiga jam dengan berbagai pertanyaan dan masukan yang sangat motivatif bagi peserta yaitu mahasiswa HI UNMUL yang masih aktif.

Berbagai masukan yang sangat membangun diberikan oleh para nasumber alumni, sebagai berikut :

Andini Fitriliah (angkatan 2001) Sekretaris Kedua, Kepala Fungsi Protokol & Konsuler KJRI Mumbai menjelaskan bahwa segala tanggung jawab dan disiplin harus selalu ditanamkan saat menjadi mahasiswa sejak semester pertama karena soft skill ini akan menjadi ‘modal’ mahasiswa saat di dunia kerja, membangun berbagai aktivitas positif juga menjadi hal yang paling utama jadi bukan hanya sekedar kampus – rumah saja.

Faruq Zamzani, S.Sos (angkatan 2002) Pemred Kaltim Post mengingat bahwa pengalaman terbaik saat menjadi mahasiswa adalah saat menjadi ketua HIMAHI, bagi faroq pengalaman organiasasi pada masa kuliah memberikan pengalaman (soft skill) saat bekerja terutama sebagai Pimred Kaltim Post, menjadi ketua HIMAHI juga tidak membuat menjadikan alasan menjadi mahasiswa abadi karena pada akhirnya mampu menyelesaikan masa studi selama lima tahun, untuk mampu mengerjakan skripsi tak lupa juga memberikan tips bahwa tulisan skripsi kedepannya bisa lebih dinamis.

Firstyarinda Valentina Indraswari, S.Sos, M.Si (angkatan 2003) Dosen HI FISIP Universitas Brawijaya menjadi mahasiswa HI UNMUL adalah tempat dalam menggali berbagai hal, terutama berbagai fasilitas oraganisasi dan kelembagaan kemahasiswaan yang juga digeluti saat menjadi mahasiswa, tentunya ini memberikan sumbangan kekayaan selain ilmu yang didapat saat kuliah saja. Rinda juga memberikan tips agar jangan lupa untuk terus mencoba segala hal positif dan selalu mengembangkan diri sehingga tidak hanya selalu berada di zona yaman mahasiswa saja, seperti kupu-kupu (kuliah-pulang)

Duwi Pratiwi, S.Sos, M.IA (angkatan 2008) Tenaga Ahli, Dirjen Ketenagalistrikan (Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral-RI (KESDM) menjelaskan ‘do the best’ adalah slogannya, tetapi ini tidak saja hanya menjadi slogan tetapi juga menjadi falsafah hidupnya, mengerjakan tugas sebagai mahasiswa dengan selalu mengedepankan usaha yang terbaik, selain menjadi nilai terbaik juga hasil tersebut akan memperlihatkan kualitas mahasiswa ini sendiri. Duwi juga mengingatkan bahwa skripsi bukan hanya sekedar kewajiban mahasiswa saja tetapi skripsi adalah karya terbaik bagi seorang mahasiswa yang mencerminkan kualitas dari mahasiswa tersebut, sehingga menjadikan skripsi sebagai challenge bukan problem.

Satria Dwi Jayanto, S.IP (angkatan 2007), Analis Keimigrasian Ahli Pertama, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Nunukan menjadi mahasiswa HI UNMUL membuatnya langsung bersentuhan dengan wilayah perbatasan, menjadi Analis Keimigrasian Ahli Pertama, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Nunukan membuatnya banyak mengenang berbagai materi perkuliahan yang sangat bermanfaat saat menjadi mahasiswa, point utama yang diberikan adalah let it flow dan selalu beradaptasi baik dilingkungan saat menjadi mahasiswa maupun saat bekerja, hal ini yang membuat saat menjadi mahasiswa tidak mengedepankan ‘ego’ saja yang hanya bisa analisa pada satu sisi saja, berbagai literature bahan bacaan menjadi penting untuk meningkatkan skill analisa saat menjadi mahasiswa maupun setelah bekerja.

Kegiatan Serial Webinar #7 Alumni Talks ; Prospek & Tantangan Lulusan Hubungan Internasional Universitas Mulawarman, ‘Tips and Tricks’, kali ini tidak hanya sekedar talks biasa, namun juga menjadi ‘batu loncatan’ untuk meningkatkan kualitas keilmuan, jaringan akademik hingga kemungkinan-kemungkinan kerjasama yang lebih luas di masa depan yang bisa memberikan manfaat bagi semua pihak yang terlibat.

Editor: rd

 

 

Mitra Kami

logo unmul2 logo ind2q logo venas3 logo aihii3